Rabu, 05 Januari 2011

BUS BARU PO TALI JAYA


Operator bus spesialis bus karyawan yang bergarasi di Cilegon, Po. Tali Jaya, kembali menambah armada barunya. Kali ini sebuah Mercedes-Benz OH1526, dengan karoseri terbaru, buatan Rahayu Santosa, berlabel New Celcius.

Bus berwarna biru muda cerah ini menggunakan livery yang sederhana namun dinamis. Plat nomernya A7412U, dengan angka cantik, 12.15, yang artinya bus ini buatan tahun 2010 bulan Desember. Bus ini dikontrak oleh Chandra Asri Petrochemical, namun menilik kode di kaca bus ini, berkode SMI 01, kemungkinan besar bus yang baru beredar pagi tadi ini (01-01-2011), akan digunakan oleh PT. Styrindo Monomer Indonesia.

Selain bus MB1526, juga ada beberapa bus medium (bus 3/4) baru, menggunakan karoseri Rahayu Santosa berjenis Virago, yang juga digunakan oleh Chandra Asri.

sumber : http://www.bismania.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar